Praktik Berenang

  • Posted 07 December 2023
  • Pendidikan
  • muhammadarwani

Pembelajaran penjaskes merupakan pembelajaran yang membutuhkan keterampilan pengetahuan dan juga praktik secara langsung. Dari berbagai macam olahraga seperti permainan bola, beladiri maupun atletik dan renang. Pada satu kesempatan secara bergantian siswa kelas 10, 11, dan 12 berkesempatan untuk praktik berenang secara langsung yang didampingi oleh guru mapel penjaskes yaitu pak Dwi Susanto S.Pd.

Praktek renang di kolam renang WATU LUMPANG BANGSRI (WLB). Kegiatan dimulai dari pemanasan terlebih dahulu, yaitu pemanasan seperti biasa, lalu pemanasan didalam air, lalu semua siswa masuk ke dalam kolam bersama- sama untuk bergantian mempraktekkan gerakan berenang dengan macam macam gaya dan dinilai oleh bapak guru. Ada beberapa jenis gaya, diantaranya ada:

  • gaya bebas
  • gaya katak
  • gaya kupu kupu
  • gaya punggung
  • gaya dada

Dalam renang, siswa harus tenang saat didalam air, teknik ayunan tangan dan dorongan kaki, teknik pengambilan pernafasan, dan beberapa gaya tersebut. “kami belajar berenang di kolam renang ini sangat menyenangkan sekali karena disekolah tidak ada kolam renang jadi kami belajar berenang di sini. dari sini kami jadi tau cara berenang dan mempraktikkannya walaupun sedikit kesulitan saat mempraktikan beberapa gaya berenang.” jelas anggun (siswa kelas 12). “karena keterbatasan fasilitas di madrasah kami mengajak siswa untuk belajar berenang disini agar siswa bisa memahami pembelajaran dengan baik dengan mempraktikkan secara langsung.” terang Dwi (Guru Penjaskes)